Contact Us | Sitemap | Language : English | Bahasa
Indotara

Arakawa Stabilizer PDS Series

Editor: Ipin
Arakawa Stabilizer PDS Series
Arakawa Stabilizer PDS Series - Bagi kebanyakan masyarakat umum khususnya yang belum terlalu concern dengan hal hal yang berbau electrical, kerap kali menyepelekan atau bahkan kurang peduli terhadap ketidakstabilan arus listrik yang ada di rumahnya atau di tempat industri nya, padahal ketidakstabilan arus listrik ini dampaknya akan sangat besar dan berpengaruh pada keawetan peralatan elektronik yang terpasang, di dalam rumah sebut saja ada televisi, komputer, kulkas, dan yang lain - lain nya, sedangkan di tempat industri yang tentu saja ada peralatan industri yang secara harga mungkin termasuk peralatan yang mahal, apabila ketidakstabilan arus listrik tadi tetap dibiarkan tanpa ada nya perbaikan bukan tidak mungkin peralatan - peralatan tersebut akan cepat mengalami kerusakan, dan apabila sudah rusak pasti harus ada biaya tambahan yang dikeluarkan untuk perbaikan atau maintenance peralatan nya.

Kami dari PT. Indotara Persada mempunyai solusi yang tepat dalam menangani permasalahan tersebut, solusi nya ada pada Arakawa Stabilizer.Untuk produk stabilizer ini, kami PT. Indotara Persada menyediakan 6 series stabilizer dengan keunggulan nya masing - masing, 6 series tersebut adalah series FS dengan kapasitas 2 kva sampai dengan 15 kva untuk 1 phase,lalu untuk 3 phase kami menyediakan series PDS dengan kapasitas mulai dari 10 kva sampai 20 kva, kemudian ada series dengan kapasitas yang lebih besar yaitu series PDR, PDR-F. PDX dan NCX dengan masing - masing mempunyai kapasitas mulai dari 30 kva sampai 2000kva. Sesuai dengan judul nya, mari kita bahas lebih dalam tentang Arakawa Stabilizer type PDS Series.

Fungsi utama dari stabilizer adalah untuk menjaga arus listrik agar tetap stabil dengan kata lain stabilizer ini mampu menstabilkan arus listrik secara otomatis dan berkala sehingga dapat menyalurkan arus listrik yang baik ke peralatan elektronik sesuai dengan kebutuhannya. Arakawa stabilizer PDS series di bagian body nya sudah dilapisi dengan tekhnologi powder coating sehingga terlihat kokoh dan solid dan yang pasti anti karat, selain itu stabilizer dari Arakawa ini memiliki range input yang cukup besar yaitu sekitar 20% baik itu under voltage maupun over voltage, dan mampu mengasilkan tegangan output dengan tingkat akurasi yang tinggi yaitu sampai 1 %.Dengan segala kecanggihan yang terdapat pada stabilizer ini, apa saja sih komponen yang ada di dalamnya sehingga mampu menghasilkan fitur fitur unggulan ?

Arakawa Stabilizer PDS series sudah dilengkapi dengan lilitan atau gulungan tembaga OFC dengan kualitas kemurnian yang terbaik dari Hitachi Alloy, Jepang.Kemudian untuk PCB dan kabel - kabel nya juga disusun dengan sangat rapih sehingga akan sangat memudahkan ketika akan dilakukan maintenance atau perbaikan. Untuk jalur input dan output nya sendiri menggunakan terminal block dimana hal itu sangat memudahkan ketika nantinya akan di instalasi.

Tidak usah ragu apabila anda akhirnya memutuskan untuk berinvestasi pada Arakawa Stabilizer ini,disamping tekhnologi canggih yang ada di dalamnya, kami PT. Indotara Persada juga menjamin layanan aftersales.Memudahkan anda ketika terjadi kendala baik untuk klaim garansi maupun untuk klaim sparepartnya.