Contact Us | Sitemap | Language : English | Bahasa
Indotara

PERAN GENSET DAN UPS

PERAN GENSET DAN UPS - Bukan rahasia umum lagi jika listrik indonesia tidak begitu bagus, selain tidak stabil juga sangat rawan adanya pemadaman. Tidak hanya di desa yang masih terdapat aliran listrik yang tidak menyeluruh tapi juga di kota masih sering terjadi pemadaman. Kadang kala pemadaman tersebut ada pemberitahuan tapi kadangkala juga pemadaman terjadi secara mendadak.

Baca Juga :
PUSAT JUAL UPS DI JAKARTA


VARIATION RANGE PADA STABILIZER


PUSAT JUAL STABILIZER MEDAN

PERAN GENSET DAN UPS - Untuk mengantisipasi hal tersebut banyak perusahaan atau perorangan menyiapkan sebuat alat untuk membackup listrik. Dikalangan industri misalnya, genset mempunyai peran vital ketika terjadi pemadaman. Genset dapat mengalirkan listrik untuk diguanakan dengan bahan bakar bensin ataupun solar. Tapi salah satu kelamahan genset adalah ketika terjadi pemadaman maka perangkat elektronik kita akan ikut mati beberapa saat sampai genset benar-benar hidup dan mempunyai tenaga untuk menyalurkan listrik.


PERAN GENSET DAN UPS

PERAN GENSET DAN UPS

Sebagai pilihan alternatif dari permasalahan diatas solusinya adalah UPS, UPS adalah perangkat yang mampu membackup listrik untuk beberapa waktu. Di dalam UPS terdapat baterai, dari baterai ini listrik bisa disimpan dan dapat disalurkan. Salah satu keunggulan UPS adalah tidak ada jeda, jadi perangkat elektronik kita tidak akan mati ketika listrik mati. Karena UPS otomatis akan mengambil alih listrik yang terputus dari PLN, UPS akan mengalirkan listrik yang telah disimpan di baterai. Selain itu UPS type terbaru sudah dilengkapi stabilizer, dimana listrik yang dialirkan distabilkan terlebih dahulu sebelum disalurkan ke beban.

Kelemahan UPS adalah UPS tidak dapat membackup untuk waktu yang lama. Kalaupun bisa lama pasti harganya akan sangat mahal karena baterai yang dibutuhkan semakin banyak. Selain itu UPS juga tidak dapat digunakan sebagai prime power, sangat berbeda dengan genset yang dapat digunakan sebagai prime power dengan ketentuan jangan sampai bahan bakar habis.

Genset sangat cocok digunakan untuk industri, atau dapat digunakan di tempat dimana tidak ada aliran listrik. Sebagai contoh sedang ada pembangunan di desa terpencil yang tidak terdapat listrik, maka genset bisa digunakan menjadi prime power untuk memberikan aliran listrik. Kapasitas Genset tersedia mulai dari kapasitas kecil hingga kapasitas besar.

Untuk penempatan UPS sendiri sangat cocok digunakan untuk perkantoran, rumah sakit atau rumah tangga. UPS digunakan untuk backup saja ketika listrik benar-benar mati. Ketika listrik mati maka UPS akan bekerja dan perangkat listrik kita masih hidup untuk beberapa saat. Waktu yang diberikan UPS lumayan cukup untuk mematikan komputer atau alat yang lainya secara benar agar tidak cepat merusak barang elektronik kita.

UPS dan Genset dapat digunakan secara bersamaan, Contoh dalam sebuah kasus misalkan disebuah perkantoran tiba-tiba listrik mati untuk jangka waktu yang lama. Maka kita dapat menggunakan UPS agar perangkat elektronik kita tidak ikut mati, ketika UPS bekerja untuk memberikan listrik maka genset harus segera dihidupkan. Menghidupkan genset butuh waktu karena Genset harus benar-benar hidup dan sudah panas baru bisa mengantarkan listrik dengan baik. Tentu waktu tersebut dapat dibackup terlebih dahulu oleh UPS dan ketika genset sudah hidup secara stabil maka UPS dapat kita matikan kemudian menggunakan genset sebgai sumber listrik. Dengan begitu perangkat elektronik kita tetap aman. Untuk penggunaan genset kami sarankan menggunakan stabilizer agar listrik yang dialirkan stabil.

Demikian Peran Genset dan UPS dalam kehidupan sehari-hari kita. Dalam penggunaan Genset dan UPS juga harus Anda perhatikan baik-baik. Carilah Distributor yang memberikan garansi serta layanan After sales untuk kenyamanan Anda. Pastikan investasi yang anda lakukan dapat memberikan kentungan bagi Anda. Jangan sampai Investasi tersebut malah mengimbulkan kerugian baik itu dari segi Materi maupun Waktu.

Untuk menghindari keraguan tersebut, pilihan Anda tepat pada Indotara. Indotara merupakan pusat Jual Genset dan Jual UPS terbaik di Indonesia. Di lebih dari 10 Tahun Indotara dipercaya dalam memenuhi kebutuhan Alat Industri oleh banyak perusahaan Swasta hingga perusahaan BUMN. Dengan SDM yang dimiliki Indotara mampu memberikan harga yang bersaing namun dengan kualitas lebih. Rasakan pengalaman produk terbaik Anda bersama Kami.

Untuk Dapatkan Harga Jual Genset Terbaik, Kunjungi Disini

Untuk Dapatkan Harga Jual UPS Terbaik, Kunjungi Disini

banner percayakan indotara

Penulis: YUGUS
Editor: IQBAL

BANNER PARENT ARAKAWA
BANNER PRODUK ARAKAWA


Related Articles