Contact Us | Sitemap | Language : English | Bahasa
Indotara

Tips Memilih UPS Untuk Kebutuhan Proteksi Elektronik Anda

Posted Date, 3 November 2022

Editor: Ipin

Penulis: Haizul Kurnia, S.T.

Tips Memilih UPS Untuk Kebutuhan Proteksi Elektronik Anda

Tips Memilih UPS Untuk Kebutuhan Proteksi Elektronik Anda - UPS atau juga sering juga kita sebut dengan Uninteruptible Power Supply, atau lebih mudah nya berarti System Daya anti Gangguan. Sesuai dengan namanya UPS system daya anti gangguan dapat mengurangi gangguan-gangguan listrik dan dapat memberikan daya listrik sementara pada saat listrik utama/PLN padam.

Sebagian besar peralatan yang saat ini kita gunakan baik dirumah tangga, di perkantoran maupun di tempat-tempat fasilitas umum serta di pabrik industry menggunakan sumber listrik baik sumber listrik yang berasal dari Sumber listrik Utama seperti PLN, Genset atau juga battery untuk dapat mengoperasikan peralatan elektronik tersebut.

Semua peralatan listrik yang kita gunakan dibuat berdasarkan spesifikasi tertentu juga dikaitkan dengan harga ataupun fungsi dan kegunaannya, maka jika sumber listrik yang masuk ke peralatan tersebut tidak sesuai sebagaimana yang ditentukan, dapat mengakibatkan terganggunya ataupun bahkan merusak peralatan tersebut.

Hampir semua peralatan elektronik komputer maupun peralatan listrik yang bersifat umum selalu akan membutuhkan listrik dengan tegangan gelombang sinus, tegangan listrik pada umumnya adalah 220V dan frekuensi 50Hz.


Baca Juga:



Jika sumber listrik mengalami gangguan tegangan baik berupa perubahan bentuk gelombangnya, besar tegangan, hilang tegangan dan frekuensi maka akan berakibat langsung terhadap baik atau tidaknya peralatan listrik atau elektronik komputer tersebut dapat bekerja. Bahkan terburuk dapat mengakibatkan kerusakan terhadap peralatan tersebut. Oleh karena itu peralatan elektronik atau komputer sangat di pengaruhi oleh kualitas sumber listrik yang di gunakan.

Jika anda ingin membeli UPS pertama kali, silahkan perhatikan point-point kriteria dalam memilih ups yang ideal dan sesuai kebutuhan komputer anda , berikut adalah tips nya :
  1. Pastikan anda membeli UPS yang mempunyai daya yang lebih besar dari pada Power Suply computer atau peralatan elektronik anda. Power factor biasanya dalam satuan Watt sementara kapasitas UPS dalam satuan VA. Biasanya di spesifikasi UPS tertera berapa besar kapasitas VA dan Power factor.
  2. Cek juga kapasitas spesifikasi battery yang di gunakan, lama UPS dapat hidup (membackup) ketika listrik padam di pengaruhi kapasitas battery yang di gunakan  Biasa nya kisaran 5 sampai 20 menit sudah cukup.
  3. Pastikan UPS dilengkapi dengan AVR dan mempunyai output murni sinewave.
  4. UPS mempunyai spesifikasi tanpa jeda Transfer time, sehingga ketika listrik padam UPS dengan cepat mentransfer daya tanpa jeda sama sekali dan komputer atau peralatan elektronik tidak mengalami restart atau error system.
  5. Pastikan juga unit UPS sudah mempunyai fitur Bypass jadi saat unit mengalami gangguan, computer atau peralatan elektronik masih bisa di salurkan daya nya melalui sytem bypass.
Tentu saja baiknya Anda juga bisa berkonsultasi dengan sales untuk menetukan UPS yang tepat dengan kebutuhan Anda . Pilihlah Distributor UPS yang sudah berpengalaman di bidang nya agar anda tidak salah dalam menetukan UPS yang sesuai dengan kebutuhan anda.