Contact Us | Sitemap | Language : English | Bahasa
Indotara

MESIN PLASMA CUTTING

MESIN PLASMA CUTTING - Plasma cutting merupakan sebuah mesin yang digunakan untuk memotong berbagai jenis logam atau plat atau bahan lainnya dengan tingkat akurasi yang baik. Pemotongan plat yang dilakukan dengan plasma cutter menghasilkan hasil potongan yang jauh lebih halus. Mesin plasma cutting bekerja dengan menggunakan panas yang didapat dari sinar laser berkonsentrasi tinggi dimana tingkat kedalamannya diatur sesuai dengan tebalnya plat yang akan dipotong. Dalam pengoperasian mesin plasma cutting, biasanya menggunakan CNC atau teknologi robot yang bekerja dengan pemrograman komputer secara otomatis.

Baca Juga :
BAHAYA RADIASI DAN DEBU (FUME) MESIN LAS


TIPS MENCEGAH TIMBULNYA MASALAH PADA PLASMA CUTTING


DAFTAR HARGA MESIN LAS LISTRIK MURAH


Kelebihan Proses Mesin Plasma Cutting

MESIN PLASMA CUTTING

Dalam proses penggunaan mesin plasma cutting juga terdapat kelebihan-kelebihan diantaranya tingkat kecepatan potong yang cepat, hal ini tentu mempengaruhi ketelitian dalam memotong jika dibandingkan dengan pemotongan metoda lain. Kemudian kelebihan yang lainnya adalah tidak memerlukan cetakan, tidak terjadi kontak antara benda kerja dan mesin, dan dapat memotong plat hingga ketebalan 10mm atau tertentu berdasarkan spesifikasi mesin. Penggunaan mesin plasma cutting juga membuat biaya produksi lebih hemat dan efektif. Dalam pembuatan moulding misalnya, penggunaan lembaran plat akan lebih efektif, karena dipotong rapi dan ukurannya akurat.

MESIN PLASMA CUTTINGDalam proses plasma cutting, suatu gas invert ditiup dengan kecepatan yang tinggi dari nozel, dan pada saat yang sama busur listrik terbentuk melalui gas dari nozel ke permukaan yang hendak dipotong, kemudian sebagian gas itu berubah menjadi plasma panas untuk mencairkan logam dan bergerak sehingga logam terpotong. Nozel merupakan suatu bagian dari torch plasma yang memiliki fungsi untuk memicu arus listrik dan menyemburkan gas. Nozel plasma ini terletak di paling ujung torch plasma. Jika frekuensi penggunaan tinggi, maka nozel pun harus semakin sering diganti. Jika nozel yang sudah seharusnya diganti namun tidak diganti dan dipaksakan untuk digunakan, maka hasil pemotongannya pun tidak sempurna (tingkat keakurasiannya berkurang). Plasma cutting berbeda dengan las tungsten dimana busur nyala listrik muncul di antara ujung elektroda dan gas inti yang mengalir di sekitarnya.

Mesin plasma cutting memiliki kemampuan memotong dengan tingkat akurasi yang tinggi, namun hal ini tidak berlaku jika menggunakan plasma cutting yang tidak berkualitas. Belilah mesin plasma cutting yang awet dan tahan lama. Mesin plasma cutting yang berkualitas adalah merk Fujiweld. Fujiweld plasma cutting memiliki beberapa tipe, di antaranya Econocut series dan Trident series. Mesin plasma cutting merk Fujiweld juga dikenal sebagai mesin plasma cutting yang hemat listrik. Mesin plasma cutting merk Fujiweld yang ditawarkan oleh PT. Indotara Persada ini merupakan made in Taiwan. Dengan garansi 1 tahun, serta ketersediaan teknisi dan sparepart, PT. Indotara Persada siap untuk memberikan layanan purna jual terbaik.

Lihat Disini Untuk Produk Plasma Cutting Terbaik Indotara


banner percayakan indotara

Penulis: PETRUS

Editor: IQBAL


FUJIWELD PLASMA CUTTING

Fujiweld Banner 1

Banner List Product Fujiweld Artikel


Related Articles