Contact Us | Sitemap | Language : English | Bahasa
Indotara

Pentingnya Dock Leveler Dalam Proses Bongkar Muat

Posted Date, 17 Maret 2023

Editor: Rosyid

Penulis: Billy Wiroso, S.T.

Pentingnya Dock Leveler Dalam Proses Bongkar Muat
Pentingnya Dock Leveler Dalam Proses Bongkar MuatPada kesempatan kali ini saya akan membahas salah satu produk PT. Indotara Persada , yaitu Dock Leveller tipe LC1000J . Dock Leveller merupakan salah satu unit yang penting dalam proses bongkar muat barang di area gudang . Dock Leveller merupakan jembatan penghubung antara mobil truk container yang membawa barang untuk dibongkar atau hendak diisi muatan , dengan alat bantu bongkar muat pergudangan seperti forklift .

PT. Indotara Persada sebagai salah satu perusahaan pemasok peralatan gudang di Indonesia menyediakan produk dock leveller .

Dock Leveller LC1000J yang dipasarkan dan dijual oleh PT. Indotara Persada mempunyai dimensi dengan panjang 2000 mm dan lebar 2000 mm . Dock leveler ini mampu menahan berat maksimal 10 Ton atau 10.000 Kg . LC1000J ini juga bisa dinaikan menggunakan hidrolik setinggi 300 mm dari keadaan rata dan bisa diturunkan sedalam 200 mm dari keadaan rata . Dijalankan / dioperasikan dengan menggunakan tenaga listrik 750 Watt , 3 Phase . Dibagian depan atau lip dock leveller ini berukuran 400 mm , lip ini juga dinaikkan menggunakan hidrolik. Untuk perawatan hidroliknya pun sangat mudah , hanya dengan mengganti oli hidroliknya secara berkala sebanyak 6 liter oli hidrolik maka dock leveler ini bisa digunakan untuk waktu yang sangat lama .
Dock leveler LC1000J ini dilapisi dengan cat polyurethane Jotun warna oranye khas PT Indotara Persada .

Material / bahan dasar yang digunakan pun menggunakan material Hardox , dari Swedia . Untuk elektrikalnya menggunakan Legrand electric , Perancis. Dan hidroliknya menggunakan hidrolik dari Sumitomo Jepang , lengkap dengan seal NOK Jepang yang sangat terkenal dengan kualitasnya . Karena itu PT Indotara Persada sangat yakin dengan kualitas hidrolik yang digunakan ini dan memberi jaminan garansi 3 tahun untuk hidrolik .

Pemasangan dock leveler LC1000J ini dilakukan di dalam pit / kolam dengan dimensi panjang 2100 mm , lebar 2080 mm , dan kedalaman / tinggi pit 600 mm . Kami sangat merekomendasikan memasang besi siku di ketiga sisi kolam / pit , yaitu sisi kanan , kiri dan belakang pit , agar kolam /pit bisa digunakan untuk jangka panjang .

PT Indotara Persada juga menyediakan tenaga teknisi yang handal untuk mendukung produk yang dijualnya , jadi apabila terjadi kendala terhadap unit dock leveler ini , teknisi kami siap datang dan memberikan solusi bagi konsumen kami . Teknisi kami juga bisa memberikan pelatihan penggunaan dan perawatan setiap produk yang dijual oleh PT Indotara Persada sehingga konsumen kami benar-benar paham dengan produk yang dibelinya.