Contact Us | Sitemap | Language : English | Bahasa
Indotara

Skid Steer Loader Solusi Fleksibel dan Effisien untuk Pekerjaan Konstruksi dan Industri

Editor: Fiki
Skid Steer Loader Solusi Fleksibel dan Effisien untuk Pekerjaan Konstruksi dan Industri
Skid Steer loader atau Skid loader ini adalah salah satu jenis alat yang sering ditemui dalam industri konstruksi dan industri, Untuk lebih jelasnya supaya semakin paham fungsi dan bagianya berikut adalah beberapa bagian pada skid steer loader:

1. Rangka

Bagian ini adalah yang terpenting karena yang memberikan kekuatan dan kestabilan.Rangka ini biasanya terbuat dari Baja yang kuat untuk menahan beban dan tekanan selama beroperasi

2. Kabin


Tempat ini adalah dimana operator duduk dan mengendalikan Skid steer loader.

3. Bucket

Bagian ini terpasang di depan skid steer loader dan digunakan untuk menggali, mengangkut, menggali, dan memindahkan material. Bucket ini dapat berbagai jenis dan ukuran tergantung pada aplikasi penggunaanya

4. Sistem Hidrolik

Skid loader menggunakan system hidrolik untuk menggerakan dan mengendalikan berbagai fungsi. Sistem ini mencakup pompa hidrolik, katup kontrol, dan saluran hidrolik yang menghubungkan komponen tersebut

5. Rantai/Roda

Skid loader umumnya memiliki 2 jenis konfigurasi pergerakan yaitu rantai(track) dan roda. Untuk rantai umumnya digunakan untuk medan yang berat dan berlumpur karena dapat menghindari selip ,Sedangkan roda cocok digunakan dijalan biasa karena roda memiliki kecepatan yang lebih tinggi dan kemudahan bermanuver

6. Mesin dan Transmisi


Mesin pada Skid loader bisa berbahan bakar bensin atau jenis mesin diesel. Mesin ini terhubung ke transmisi yang mengatur daya dan torsi yang dikirim ke roda/rantai untuk pergerakan

Setelah mengetahui bagiannya ,Skid Steer Loader ini memiliki fungsi yang flkesibel dan efisien dalam industri dan konstruksi, Adapun diantaranya sebagai berikut:

1. Pemindahan Material

Skid loader digunakan untuk mengangkut, memuat,dan memindahkan material seperti tanah,kerikil, pasir,dan batu. Proses pemindahan material ini dilakukan dengan bucket yang terpasang di depan untuk yang selanjutanya diteruskan ke truk atau alat pengakut lainya

2. Pekerjaan penggalian

Dalam pekerjaan ini skid loader dapat diguanakan untuk menggali lubang, parit,atau saluran drainase

3. Konstruksi Bangunan


Dalam industri ini skid loader banyak digunakan untuk membantu dalam pengangkutan dan pendistribusian material seperti batu, pasir,semen.

4. Perawatan Lanskap


Skid loader ini juga sering digunakan dalam perawatan lanskap.Skid loader dapat digunakan untuk membersihkan tanah, mengangkut pohon atau daun, memindahkan batu hias, atau meratakan permukaan tanah.Skid loader ini dapat juga dimodifikasi atau diganti bucketnya untuk disesuaikan kebutuhanya seperti pisau angkat ,alat penjepit,alat pemotong, penggiling pohon atau bor tanah untuk pekerjaan yang lebih spesifik

5. Penyusunan dan Pemeliharaan Jalan

Skid loader dapat digunakan untuk meratakan permukaan jalan yang baru dibangun atau memperbaiki jalan yang rusak.

Selain penggunaan diatas skid loader dapat juga digunakan untuk industri perkebunan ,pertanian, pertambangan, pabrik, dan lainya. Keunggulan utama Skid loader ini adalah ukuranya yang kompak, manuver yang baik, dan fungsi tambahan attachment/aksesoriesnya dapat diganti sesuai kebutuhan sehingga menjadi mesin serba guna dalam berbagai aplikasi industri dan konstruksi.

Anda sedang mencari Skid Steer Loader? Percayakan saja pada Bomac Skid Steer Loader dengan harga dan kualitas terbaik